Detail Berita
Musyawarah Perencaan Pembangunan (MUSRENBANG) Kecamatan Medan Amplas RKPD 2024

Musyawarah Perencaan Pembangunan (MUSRENBANG) Kecamatan Medan Amplas RKPD 2024

Selasa, 28 Maret 2023, 01:47:43 | Dibaca: 157


Pemerintah Kecamatan Medan Amplas melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Tahun 2024 di Aula Abdi Praja Kantor Camat Medan Amplas (Senin, 13/2/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Medan Dapil IV, Kepala SKPD, unsur Forkopimda, dan Lurah se-Kecamatan Medan Amplas.

Musrenbang tingkat kecamatan adalah suatu forum musyawarah antar pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam Daftar Usulan Rencana Kegiatan Pembangunan Kelurahan yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah kabupaten/kota.

Camat Medan Amplas yang diwakili Sekretaris Camat Andry Febriansyah mengungkapkan bahwa tujuan penyelenggaraan musrenbang tingkat kecamatan ini antara lain membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang belum tercakup dalam prioritas kegiatan pembangunan desa/kelurahan.