Selasa, 28 Maret 2023, 04:48:41 | Dibaca: 235
Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Medan Amplas menggelar rapat kerja (raker) tahun 2023 di Aula Abdi Praja Kantor Camat Medan Amplas (Sabtu, 22/3/2023).
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Medan Amplas Andrew F. Ayu selaku Ka Mabiran Medan Amplas, Ketua Kwartir Ranting Medan Amplas Kak Abdi beserta seluruh pengurus ranting, dan juga Gugus Depan se-Kecamatan Medan Amplas.
Agenda utama dalam Rakerran Medan Amplas tahun 2023 adalah pelaporan kegiatan selama tahun 2022 serta rencana kegiatan yang akan dilaksanakan di tahun 2023.
Dalam sambutannya, Ka Mabiran menyatakan dukungan penuh dari Mabiran untuk kegiatan Pramuka dan mengajak para siswa/i agar mau aktif dan ikut serta dalam kegiatan Pramuka dan menjauhi kegiatan-kegiatan negatif (tidak baik) seperti Narkoba, begal dan lainnya.